DPRD Provinsi Gorontalo Kunjungi Kejati Gorontalo

20160906_092014Gorontalo – Pada hari Selasa (6/9/2016) Kejaksaan Tinggi Gorontalo dikunjungi DPRD Provinsi Gorontalo beserta rombongan. Rombongan yang terdiri dari Ketua DPRD Paris Yusuf, dua wakil Ketua DPRD La Ode Haimudin dan Hamid Kuna serta 7 pimpinan Fraksi yang terdiri dari Ketua Fraksi Golkar Yusna Tolingguhu, Ketua Fraksi PAN Cony Gobel, Wakil Ketua Fraksi PDIP Espin Tuli, Ketua Fraksi Hanura Firman Sunge, Ketua Fraksi PKS Helmi Adam, Ketua Fraksi PPP Alfian Pomalingo dan Ketua Fraksi Demokrat Arifin Djakani.

Rombongan diterima langsung Kajati Gorontalo Made Suratmadja dengan ditemani Wakajati Firdaus Dewilmar dan para asisten. Kunjungan Pimpinan dan Wakil Pimpinan DPRD beserta pimpinan para Fraksi dilakukan selain dalam rangka silaturahmi terhadap salah satu lembaga penegak hukum yang ada di Provinsi Gorontalo dan juga untuk memperkokoh sinergitas antar lembaga dalam rangka menunjang percepatan pembangunan didaerah. Dalam kesempatan ini Kajati juga menyampaikan persoalan yang dihadapi Kejaksaan Tinggi Gorontalo terkait pembangunan mess untuk jaksa tipikor dikarenakan jaksa tipikor umumnya dari daerah dan sangat membutuhkan mess pada saat bersidang dipengadilan tipikor Provinsi Gorontalo. (ydh)