Wakajati Gorontalo Memberikan Pengarahan Mengenai Pelayanan Prima

Kejati Gorontalo – Kepala Kejaksaan Tinggi yang diwakili oleh Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Gorontalo Sila Pulungan memberikan pengarahan kepada Seluruh pagawai dan honorer dilingkungan Kejati Gorontalo mengenai Standard Operasional Prosedur (SOP) Pelayanan Prima, perilaku dan Budaya Kerja serta pola pikir pegawai pada Kejaksaan Tinggi Gorontalo.

Pengarahan ini bertujuan untuk membangun profesionalisme sebagai aparat penegak hukum yang mampu memberikan pelayanan dengan sikap dan perilaku yang humanis kepada masyarakat. Melalui pengarahan ini pula Wakajati Gorontalo menekankan bahwa sebagai warga adhyaksa, wajib untuk menjaga nama baik diri sendiri, keluarga dan isntitusi.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan tetap menerapkan Protokol Keaehatan Pencegahan Penyebaran Covid-19. (Penkum)

#Kejaksaan
#kejaksaan.ri
#KejaksaanTinggiGorontalo
#Puspenkum
#PenkumKejatiGorontalo