Kejati Gorontalo – Tim Penerangan Hukum pada Bidang Intelijen Kejaksaan TInggi Gorontalo, kembali melaksanakan program BINMATKUM (Pembinaan Masyarakat Taat Hukum) Jaksa Masuk Sekolah (JMS) pada hari Kamis, 25 Mei 2023. Pada kesempatan ini Tim Penerangan Hukum melaksanakan JMS di SMA Negri 1 Telaga, Kabupaten Gorontalo.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Seksi Penerangan Hukum Dadang Mohammad Djafar, S.H., M.H, Kepala SMA Negeri 1 Telaga beserta Jajaran serta 50 Siswa pengurus OSIS SMA Negeri 1 Telaga. Hadir sebagai narasumber pada kegiatan ini adalah Calon Jaksa pada bidang Tindak Pidana Umum pada Kejaksaan TInggi Gorontalo Desi Efrianti, S.H., M.H dengan membawakan materi tentang Bully dan Cyber Crime. (Penkum)