Kejati Gorontalo – Bertempat di Ruang Video Confrence Polda Gorontalo, jumat 26 November 2021. Kepala Kejaksaan Tinggi Gorontalo Risal Nurul Fitri, S.H bersama Jajaran Forkopimda diantaranya Wakil Gubernur Gorontalo Dr. Drs. Hi. Idris Rahim, M.M, Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, S.IK.,M.Si.,M.M Kabinda Gorontalo Suryono, S.S serta Kepala Pelaksana BPBD Provisi Gorontalo Ir. Rusli W Nusi menghadiri rapat koordinasi lintas sektoral melalui video confrence berkaitan antisipasi potensi
lonjakan covid-19, menghadapi natal 2021 dan tahun baru 2022 serta percepatan vaksinasi covid-19 dengan kementerian/lembaga (Menko PMK, Mendagri, Menhub, Menteri PUPR, Menkes, Menag, Panglima TNI, Kepala Staf Kepresidenan dan Kepala BKKBN). Kegiatan ini dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan covid-19. (Penkum)